"Besar anugerah-MU, berlimpah kasih-MU, semakin hari semakin bertambah besar anugerah-MU....", demikianlah pujian indah yang sudah familiar dan memang benar sungguh besar anugerah-NYA dan begitu melimpah kasih-NYA bagi kita semua. Sebelum lebih jauh kami menulis mengenai "walking prayer", izinkanlah kami mengucapkan:
Salam damai
Selamat hari minggu dan jangan lupa menyediakan waktu untuk datang ke Gereja guna beribadah
Salah satu kegiatan yang telah kami lakukan pada hari Sabtu, 25 April 2015 yaitu Walking Prayer. Mungkin muncul pertanyaan, "apa sih walking prayer itu?".
Walking (Berjalan) prayer (Berdoa) sesederhana itu artinya yakni berjalan sambil berdoa. Kegiatan ini merupakan program KMK Pascasarjana khususnya Bid.Doa dan Pemerhati yang rutin diadakan setiap Sabtu minggu kedua dan keempat. Selain berdoa, kegiatan ini juga diikuti dengan puasa bersama.
Walking prayer perdana diawali dengan motivasi firman oleh Ketua KMK Pascasarjana UGM periode 2015-2016 mengenai doa dan puasa. Kegiatan perdana ini dihadiri oleh 9 orang pengurus.
Motivasi Firman Tuhan oleh Ketua KMK Pascasarjana UGM Periode 2015-2016
Setelah motivasi firman, partisipan yang hadir kemudian dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil oleh Koordinator Bid.Doa dan Pemerhati serta dibagikan pokok-pokok doa, yaitu doa untuk bangsa dan negara, kampus UGM tercinta, dan KMK Pascasarjana UGM serta pokok doa lainnya. Walking prayer perdana ini dimulai dari Gd.Fisipol UGM kemudian kelompok yang telah dibagi berjalan menyebar kesekeliling kampus UGM.
Foto bersama setelah motivasi firman
(kiri-kanan) Dian S, Elkana GL, Harsen T, Gabriela EH, Yulianty S, Idola, Astri M, Merlin S, Rambu L
Sesuai dengan koordinasi, maka partisipan yang hadir berkumpul digaris finish yang ditentukan yaitu di depan Grha Sabha Permana (GSP). Kegiatan ini ditutup dengan doa oleh Koord.Bid.Doa&Pemerhati.
Foto bersama selesai kegiatan
(kiri-kanan) Harsen T, Astri M, Merlin S, Gabriela EH, Idola, Yulianty S, Dian S,Rambu L, Elkana GL
Pengurus KMK Pascasarjana UGM melalui Bid.Doa dan Pemerhati akan mengadakan kegiatan yang sama pada tanggal 10 Mei 2015 mendatang, diharapkan partisipasi dari saudara-saudara pengurus dan anggota yang berada di Yogyakarta.
Tuhan Yesus memberkati
enjoy sunday, enjoy life, enjoy Christ
all for Jesus
0 komentar:
Posting Komentar